Cara Mendidik Anak dan Tips Kesehatan Anak

Cara Mendidik Anak Umur 2 Tahun

Cara mendidik Anak umur 2 Tahun harus lebih diperhatikan. Apakah kini usia anak Anda sudah mencapai umur 2 tahun? Jika ya, sebaiknya Bunda harus lebih pintar lagi mengarahkan anak agar lebih kreatif dan imajinatif. Sebab pada anak umur dua tahun ini perkembangan berbicaranya mulai meningkat pesat. Ciptakan hubungan yang komunikatif dengan anak di usia ini, sebab ia mulai pintar mengkoleksi setiap kata yang ia dengar.

Usahakan sesering mungkin berbicara dengan bahasa yang halus dan sopan. Karena kata-kata kasar akan dengan mudah diserap dan tersimpan di otak anak, sehingga jika ia lebih sering mendengar kalimat-kalimat yang kasar nantinya bisa menjadi kebiasaan setiap kali anak berbicara menggunakan kata-kata kasar tersebut. Bimbing anak untuk tidak menonton film atau drama seperti sinetron yang di dalamnya berisi konten kekerasan. Sebab pengaruh dari apapun yang ia lihat di masa kecilnya dapat menjadi gambaran yang bisa membentuk pola pikir serta karakter dalam diri puter puteri Anda tercinta.

cara-mendidi-anak-umur-2-tahunHal penting lain yang juga mulai berkembang pada anak umur 2 tahun yaitu perkembangan otak dengan kecerdasannya. Untuk lebih menunjang kecerdasan otak anak di usia ini sebaiknya orang tua memperhatikan asupan makanan dan minuman yang bergizi, bervitamin, serta memiliki nutrisi tinggi. Biasakan anak sarapan secara teratur setiap hari, berikan makanan yang berprotein agar perkembangan kecerdasan otak anak lebih maksimal.

Selain daging, ikan, telor dan makanan lain yang berprotein tinggi. Berikan juga sayuran hijau alami yang memiliki banyak vitamin agar stamina anak tetap terjaga dengan baik. Jangan lupa untuk membiasakan anak istirahat dengan teratur. Lakukan semua cara tersebut secara konsisten setiap harinya agar perkembangan fisik dan otak anak di umur 2 tahun ini bisa lebih baik.

Latih anak untuk lebih mengembangkan kreatifitasnya, seperti dengan mengajaknya berbincang soal apa saja kegiatan yang ia sukai. Kemudian arahkan anak agar mengerti bagaimana cara dia melakukan kegiatan tersebut dengan benar. Apabila ada sikap atau perbuatannya yang salah, berikan penjelasan yang mudah dipahami supaya anak mengerti bahwa perbuatan yang dilakukannya itu tidak baik dan katakan jangan melakukannya lagi di lain waktu.

Hubungan dan komunikasi yang baik antara orang tua dan anak dapat menjadi jembatan penting yang akan mengajari anak untuk memiliki sikap dan rasa tanggung jawab terhadap apapun yang ia kerjakan. Sehingga dari kecil anak sudah terbiasa diajarkan hidup disiplin, maka ketika ia beranjak dewasa nanti tidak akan lagi merasa terbebani dengan segala kewajibannya untuk selalu melakukan hal-hal baik yang bermanfaat dengan penuh rasa tanggung jawab.
# belajar anak
0 Komentar untuk " Cara Mendidik Anak Umur 2 Tahun "

Back To Top